PENAMPAKAN PLANET VENUS DAN PLANET MERKURIUS DI ROMA

Written By Admin on Minggu, April 04, 2010 | Minggu, April 04, 2010

NEW YORK - MI: Seorang ahli astronomi Italia telah menangkap pemandangan langka Venus dan Merkurius bersama-sama di langit malam di atas Roma.

Astronom Giancula Masi mengambil foto menakjubkan Venus dan Merkurius pada Rabu (31/3) malam saat melihat ke barat setelah matahari terbenam di Roma, Italia. "Anda bisa menikmati planet dan angkasa dengan kemegahan kubah St Peter di sebelah kanan," kata Masi kepada
SPACE.com dalam perjalanan melihat angkasa menuju Campidoglio di jantung kota Roma.

Venus dan Merkurius akan berada bersama selama beberapa minggu ke depan. Ini membuat para pemerhati angkasa mencari kesempatan untuk mendapatkan planet Merkurius yang sulit diperoleh tanpa menggunakan Venus sebagai panduan. Gambar ini menunjukkan di mana mencari dua planet itu.


Antara 28 Maret dan 12 April, Merkurius akan berada dalam jarak 5 derajat dari Venus. Jadi, Venus adalah tongkat petunjuk jalan yang mudah untuk menemukan Merkurius yang biasanya sulit ditemukan.


Kolumnis Joe Rao memiliki saran bagi pencari Venus dan Merkurius. "Sekitar 30 sampai 45 menit setelah matahari terbit lihatlah rendah ke arah barat dan barat laut cakrawala," tulisnya minggu lalu. "Anda akan segera melihat Venus yang terang. Di bawahnya dan sebelah kanan Anda akan terlihat 'bintang' kekuningan yang terang. Anda sedang melihat planet dalam tata surya kita yang sulit dilihat."


Masi menggunakan kamera digital dan lensa
wide-field untuk menangkap tarian planet Venus dan Merkurius. "Ini adalah pengalaman yang tak terlupakan bagi saya untuk pergi mendekati Campidoglio dan melihat mereka perhiasan kosmik. Menemukan mereka di atas adalah panorama yang menakjubkan kata!" kata Masi.

0 komentar:

Posting Komentar